Penyuluhan Pokja Bunda PAUD Th. 2022
Hari/Tanggal : Kamis, 10 Maret 2022
Tempat : Pendopo Kemantren Gondomanan
Narasumber :
1. Bp. Budi Santosa (Kepala Bidang Pendidikan Non Formal Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Yogyakarta)
2. Ibu Yuyun Evy Hartatik (Pokja PKK Kota Yogyakarta)
3. Ibu Riyatiningsih (Ketua TP PKK Kemantren Gondomanan)
Acara dibuka Oleh Mantri Pmong Praja Bp. Subarjilan, S.I.P.,M.Si beliau memberikan pengantar atau sambutan terkait Protokol Kesehatan Covid-19 yang semakin meningkat. Lalu dilanjutkan pemaparan dari Bp. Budi Santosa (Kepala Bidang Pendidikan Non Formal Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Yogyakarta) , beliau memberi motivasi , semangat, dan kiat-kiat kepada penggiat TPA, KB, SPS Se-Kemantren Gondomanan . Salah Satunya Terkait PAUD HI, Yaitu Pemenuhan Dasar . Layanan PAUD , Seperti :
1. Anak Mempunyai Hak atas pendidikan
2. Anak Mempunyai Hak atas Kesehatan
3. Anak Mempunyai Hak atas pengasuhan
4. Anak Mempunyai Hak atas Perlindungan
5. Anak Mempunyai Hak atas Kesejahteraan
Setelah itu pemaparan dilanjutkan oleh Narasumber Ke-2 Ibu Yuyun Evy Hartatik (Pokja PKK Kota Yogyakarta), beliau menyampaikan terkait pembinaan dengan edukasi kepada TPA, KB, PAUD, dan SPS. Acara selanjutnya disampaikan terkait kelembagaan PAUD oleh Ibu Ketua TP PKK Kemantren Gondomanan Ibu Riyatiningsih .
Dengan Keberadaan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) merupakan wadah untuk memaksimalkan pencapaian tumbuh kembang anak sehingga kelak anak-anak akan memiliki sumber daya manusia yang berdaya saing tinggi. Sebagai mitra pemerintah, kelompok kerja (pokja) Bunda Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) memiliki peran strategis dalam menciptakan layanan PAUD berkualitas. Oleh karena itu, program kerja keduanya pun harus saling berkaitan.
Tetap Semangat!
Tetap Protokol Kesehatan!
Salam 1 hati Untuk Melayani